Dalam rangka terlaksana kegiatan penyuluh keluarga berencana di Nagari Batang Arah Tapan, kepala penyuluh KB di Kecamatan Basa Ampek Balai Tapan mengadakan sosialisasi di nagari Batang Arah Tapan, dalam sosialisasi tersebut kepala Penyuluh KB Kecamatan Basa Ampek Balai Tapan menyampaikan beberapa faktor : yaitu untuk menjaga kesehatan ibu hamil dan balita sangat perlu dilakukan sosialisasi sehingga dapat mengurangi faktor kematian bagi ibu hamil dan balita, dan tingkat kekurangan gizi anak balita dan di ukur sesuai dengan kebutuhan sehingga dengan program pemerintah untuk mengurangi stunting dapat tercapai, untuk nagari batang arah tapan sampai saat ini terdapat 5 orang yang terdeteksi Stunting, maka untuk di minta kepada pemerintah nagari dapat memperhatikan gizi bagi anak yang terdeteksi stunting tersebut.